Thursday 28 March 2013

LOGO


FILOSOFI LOGO KAMMI KOMPAK
(KOMISARIAT PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN)

Setiap bentuk dan gambar memiliki keindahan masing-masing bagi setiap individu yang memandang dan memiliki makna tersendiri.
Memasuki awal kepengurusan KAMMI KOMPAK 2013, dengan penuh harapan dan kebanggaan, KAMMI KOMPAK merealease logo terbarunya, yakni:
Makna dari Logo:
1.      Warna merah pada tulisan “KAMMI” merupakan cerminan dari brands KAMMI Merah untuk wilayah KAMMI Semarang.
2.      Huruf “M” pada tulisan “KAMMI” memiliki bentuk seperti ikan, melambangkan jurusan perikanan pada KAMMI KOMPAK.
3.      Tulisan “KAMMI” yang bergelombang, ibarat gelombang di lautan, mewakili jurusan kelautan di KAMMI KOMPAK .
4.      Warna biru di sekitar tulisan “KOMPAK” merupakan identitas dari komisariat fakultas perikanan dan ilmu kelautan.


Struktur Kepengurusan KAMMI KOMPAK 2013/2014



Ketua Komisariat      : Arief Mulyawan
Sekretaris Jendral      : Muhammad Ahyar
Biro Kestari              : Nur Fitria Indriatni
                                  Irma Dwi Desi A
Bendahara Umum     : Rina Mariana
                                  Nuriyati
Departemen Kaderisasi
Koordinator             : Rizki Utami
Anggota                   : Dania Mardaleta
                                  Amalia Fitriyashari
                                  Ulin Dewi Anggarawati
                                  Arlina Hidayati
                                  Mau’idzatul Hasanah
                                  Auletta Affri N
                                  Ahmad Izzudin Ali

Departemen Kajian Strategis
Koordinator             : Najla Annisa’
Anggota                   : Hilda Rizkiyah Fauzy
                                  Marlina Tri Handayani
                                  Siti Zulaeha
                                  Hildani Yulia Fatmawati
                                  Durotun
                                  Muhammad Hafis Darus

Departemen Sosial Masyarakat
Koordinator             : Sulistyo Nugroho
Anggota                   : Siti Marini Agustin
                                  Ahmad Fauzi
                                  Malik Ibrahim
                                  Sani Adela
                                  Arroyan Suwarmo
                                  Dessy Setianingrum
                                  Rizqi Ayu
                                  Afif Ardian

Departemen Hubungan Masyarakat
Koordinator             : Revika
Anggota                   : Aji Kurniawan A P
                                  Nuri Nia Yanti
                                  Bambang Febryanto
                                  Hikari Azizah H.P
                                  Nabila Tsarwatul Jannah
                                  Muhammad Ash Shiddiqi
  








Sunday 3 March 2013

DM3 Jatim-Bali

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Dibuka kesempatan pendaftaran bagi kawan-kawan AB2 yang telah siap mengikuti DM3 Jatim-Bali bulan April.
Keterangan lebih lanjut dapat menghubungi kadept kaderisasi KAMMDA Semarang ataupun bagi kawan-kawan KAMMI KOMPAK dapat segera menghubungi Rizki Utami (085652378298).

Let's prepare yourself guys.

Kestari


I. Muqodimmah
  Segala puji hanya untuk Rabb semesta alam, shalawat serta salam senantiasa tercuah kepada Muhammad, sang pembawa risalah mulia, beserta keluarga, sahabat, dan para penegak risalahnya sampai yaumil akhir nanti Kegiatan administrasi dan kesekretariatan adalah salah satu penunjang dalam roda organisasi. Ia pula yang menjadi salah satu perwajahan organisasi di mata public. Walaupun ranah kinerja biro kesekretariatan hanya berkutat pada wilayah internal organisasi, biro kesekretariatan KAMMI Komisariat Perikanan dan Ilmu Kelautan berkomitmen untuk menjadi salah satu kunci sukses dalam menjalankan roda organisasi KAMMI Perikanan dan Ilmu Kelautan. Dengan penyelenggaraan kesekretariatan yang rapi, sistematis, dan terencana, harapan kami adalah dapat menjadikan KAMMI Perikanan dan Ilmu Kelautan kokoh secara organisasi dan mampu menunjang kinerja organisasi. Dengan semangat amal jamai dan fastabiqul khoirot, biro kesekretariatan mengajak seluruh elemen  yang ada pada KAMMI Perikanan dan Ilmu Kelautan untuk bersama mewujudkan KAMMI sebagai perwajahan dakwah thulabiy yang senantiasa menjadi garda terdepan dalam mengususng perbaikan dan perubahan bagi umat.

            II. Visi
            Mewujudkan KAMMI Perikanan dan Ilmu Kelautan sebagai organisasi yang kokoh dan professional dengan pola administrasi dan pengelolaan kerumahtanggaan yang rapi, sistematis, dapat diakses dan terencana.

III. Misi
1.      Membudayakan pola administrasi KAMMI Komisariat Perikanan dan Ilmu Kelautan yang rapi, sistemastis, dan terencana
2.    Mengelola administrasi dengan rapi, sistematis dan terencana 
     VI.  Program Kerja
1.      Pengelolaan Arsip
2.      Inventarisasi Aset
3.      Lingkar Sekretaris

Friday 1 March 2013

Kata Sambutan Ketua Komisariat


Oleh: Arief Mulyawan

Puji syukur atas segala limpahan rahmat Allah swt. Berbagai kenikmatan yang kita rasakan dari saat pertama kali menghirup udara dunia hingga saat ini, dari belum bisa segala hal hingga sekarang bisa mendapatkan sepercik ilmu, dan kita berdoa kepada Allah, semoga Allah selalu senantiasa melimpahkan kenikmatan terbesar (Iman dan Islam) kepada kita hingga kita “bebas” (red-meninggal).

Shalawat seiring salam semoga tercurahkan kepada seseorang yang paling berpengaruh diseluruh dunia, ahli strategi perang, memiliki ruhiyah yang tinggi, seseorang yang menerapkan tawazun yang sempurna, seseorang yang telah memiliki 10 karakter muslim sejati, Rasulullah Muhammad SAW.

Estafet kepemimpinan menandakan terjadinya budaya baik suatu organisasi. Pergantian kemimpinan merupakan siklus kaderisasi yang selalu membawa perubahan ke arah yang lebih baik. Perubahan yang didasarkan atas sifat kebangkitan bersama yang lahir karena adanya visi bersama.

KAMMI KOMPAK diusianya yang masih balita, saat ini memiliki harapan untuk bisa bekerja dengan cerdas dan kreatif membangun Indonesia. Kerja cerdas dan kreatif ini adalah langkah awal untuk menumbuhkan KAMMI KOMPAK yang produktif, profesional dan kekeluargaan serta berusaha memaksimalkan peran-peran vital KAMMI KOMPAK untuk melayani Indonesia.

KAMMI berusaha bekerja dengan cinta di jalanan cinta ini. Cinta yang akan membuat segalanya menjadi indah, karena KAMMI KOMPAK selalu berusaha membangun cinta. Cinta kepada KAMMI. Dalam Serial Cintanya, Ust. Anis Matta menyampaikan bahwa “Tidak ada yang lebih indah dalam sejarah perasaan manusia seperti saat-saat ketika ia sedang jatuh cinta. Bukan karena dunia di sekeliling kita berubah pada kenyataannya. Tapi saat-saat jatuh cintalah yang seketika mengubah persepsi kita tentang dunia di sekeliling kita.

Di penghujung sambutan ini, KAMMI KOMPAK berdo’a kepada Allah SWT, Semoga Visi Misi KAMMI KOMPAK bisa terealisasi dengan sangat baik. Semuanya untuk Indonesia. Karena KAMMI bisa.

“ Bangunlah cintamu untuk KAMMI KOMPAK “